Cara Mengatasi Koneksi Akun Gagal Di Mobile Legends
Cara Mengatasi Koneksi Akun Gagal Di Mobile Legends - Di game mobile legends kita bisa memiliki akun game lebih dari satu karena kita bisa mengaitkan akun game kita ke facebook, google play game , akun vk atau akun moonton. Kamu juga bisa mengganti akun game mobile legends kamu , dengan syarat akun kamu harus dalam keadaan di bind dan tidak di unbind karena kalau kamu mengunbind akun kamu maka akun kamu akan rawan hilang ketika mengganti akun. Ketika kita akan mengganti akun dengan google play games ada kalanya kita mengalami masalah seperti yang banyak terjadi akhir akhir ini yaitu kita tidak bisa mengganti akun mobile legends karena ada keterangan "Koneksi Akun Gagal, Coba Kembali" , mungkin sebagian orang mengalami masalah seperti itu ketika akan mengganti akun mobile legends mereka dengan google play games. Nah di artikel ini saya akan sedikit membahas solusi tentang bagaimana cara mengatasi koneksi akun gagal di game mobile legends. Oke langsung saja simak dibawah ini selengkapnya
Cara Mengatasi Koneksi Akun Gagal Di Mobile Legends
1. Silahkan download dan instal aplikasi google play games di hp kamu. Masalah ini terjadi karena di hp kamu belum terinstal aplikasi google play games
2. Masuk ke playstore, cari google play games
3. Tap Instal
4. Jika sudah silahkan masuk ke game mobile legends dan lakukan ganti akun seperti biasa
5. Jika masih tetap tidak bisa ganti akun karena ada keterangan "Akun dari platform sosial ini sudah terikat dengan permainan ini" kamu bisa lihat cara mengatasinya di artikel berikut ini Cara Mudah Mengatasi Tidak Bisa Ganti Akun Google Play Mobile Legends 2019
Jadi seperti itulah beberapa cara mengatasi koneksi akun gagal di game mobile legends. Semoga bermanfaat
Tonton selengkapnya di channel admin dan subscribe gratis !
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya
0 Response to "Cara Mengatasi Koneksi Akun Gagal Di Mobile Legends"
Post a Comment