Cara Mengubah Voice Chat PUBG Mobile Global 0.13.0 ke Bahasa Jepang (Loli Version) Tanpa VPN
Cara Mengubah Voice Chat PUBG Mobile Global 0.13.0 ke Bahasa Jepang (Loli Version) Tanpa VPN - Hari ini saya akan membahas lagi tentang file active.sav voice chat Jepang pubg mobile global versi 0.13.0. Seperti kita ketahui jika di game PUBG Mobile kita bisa bermain secara online bersama teman teman kamu dan harus bertahan hidup sampai mendapatkan chicken dinner. Selama match atau pertandingan , kamu akan bisa berkomunikasi dengan teman teman satu tim kamu maupun dengan musuh musuh kamu di game melalui fitur open mic , kamu bisa mengobrol secara langsung dan bisa mendengarkan teman teman kamu mengobrol juga. Selain itu ada juga fitur quick chat atau voice chat, dimana kamu chat plus dengan suara yang muncul menggunakan kata kata tertentu yang sudah di sediakan , seperti let's go, enemies ahead dan i got supply semua itu bisa kamu atur di menu inventory jika di lihat di update terbaru
Di pengaturan voice chat juga ada fitur voice chat wheel dan list. Voice chat wheel di gunakan untuk bisa menggunakan voice chat dengan cepat, hanya tap dan tahan icon voice chat di gamenya dan mengarahkannya kamu bisa menggunakan voice chat yang ada.
Untuk kamu yang ingin mendengar voice chat / quick chat yang lebih keren dan beda dari yang lainnya , kamu bisa juga mengubah voice chat / quick chat pubg mobile global 0.13.0 ke bahasa jepang yang lebih lucu. Dengan copy paste file active.sav kamu sudah bisa mengubah bahasa voice chat ke bahasa jepang loli version, file ini sudah termasuk voice chat wheel dan list yang bisa menandai musuh dan supply.
Cara Mengubah Voice Chat PUBG Mobile Global 0.13.0 ke Bahasa Jepang (Loli Version) Tanpa VPN
1. Silahkan download file active.sav nya disini (source : https://youtu.be/MZaui0nlUhk)
2. Download dan instal aplikasi Zarchiever dari playstore gratis (aplikasi file managernya bisa apa saja , terserah kalian yang penting bisa melakukan copy paste file)
3. Buka Zarchiever dan cari file yang tadi sudah di download
4. Jika sudah , silahkan kamu salin file active.sav ke memory perangkat - android - data - com.tencent.ig - files - EA4Game - ShadowTrackerExtra - ShadowTrackerExtra - Saved - Savegames <<== paste disana
6. Tap Ganti
7. Pastikan kamu sudah menimpa / replace / mengganti file active.sav dengan file voice chat jepangnya, jangan sampai ada 2 file active.sav
Catatan : Jangan mengubah susunan voice chat yang ada di inventory , jika kamu mengubahnya maka tidak akan work. Tampilan di inventory memang masih bahasa Inggris , tetapi jika di gamenya pasti sudah berubah menjadi bahasa jepang, jadi langsung saja tes di training atau di gamenya
Jadi seperti itulah Cara Mengubah Voice Chat PUBG Mobile Global 0.13.0 ke Bahasa Jepang (Loli Version) Tanpa VPN , semoga bermanfaat. Jangan lupa like serta share artikel ini agar lebih bermanfaat
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya
0 Response to "Cara Mengubah Voice Chat PUBG Mobile Global 0.13.0 ke Bahasa Jepang (Loli Version) Tanpa VPN"
Post a Comment